Mengenal Omah Lombok, Pusat Oleh Oleh Makanan Khas Lombok

 Review Omah Lombok (tulisanfebri290)

KENALAN DENGAN OMAH LOMBOK 

Yuhuu, masih seputar wisata di Lombok yang belum habis untuk dibahas. Mengingat keindahannya masih tersimpan dalam memori saat menjadi wisatawan Lombok selama 4D3N di pulau 1000 masjid ini bersama rombongan tamu dari IG @karisma_travel selaku sponsor utama perjalanan saya kali ini

Rangkaian perjalanan ini menjadi tujuan ketiga di hari ketiga ini setelah menyusuri Gili Trawangan dan mengantar rombongan berenang di Gili Menu. Yapp Omah Lombok, adalah tujuan kami berikutnya. Perjalanan menjadi tim dokumentasi dari Karisma Travel, salah satu travel yang sedang berkembang di Malang membawa saya memiliki pengalaman dan kenangan tersendiri atas pulau yang terkenal dengan keindahan lautnya ini. 

Sore itu, sebelum kembali ke resort tempat kami menginap. Bus masih harus mengantarkan kami ke sebuah toko oleh-oleh khas makanan Lombok, Omah Lombok namanya. Toko ini terletak strategis di pinggir jalan daerah Senggigi Lombok Barat.  Tepatnya beralamatkan di Jl Raya Senggigi No 88 Senteluk Kec Batu Layar Kabupaten Lombok Barat NTB. 

Omah Lombok, terletak berseberangan dengan toko Kelly Pearl yang menjual oleh-oleh khusus mutiara khas Lombok. Dari namanya saja, kita langsung tahu bahwa Omah berarti rumah yang ada di Lombok. Omah Lombok, memiliki ciri khas tersendiri yaitu dengan menjual khusus makanan asli Lombok. Sebagian besar makanan di sini berasal dari UMKM Lombok yang sedang berkembang. 

Jadi, sama artinya dengan membeli oleh-oleh di Omah Lombok kita membantu banyak UMKM yang sedang berkembang di Lombok. Toko ini buka dari pukul 08.00 hingga pukul 22.00 WITA. 

REVIEW OMAH LOMBOK, PUSAT OLEH-OLEH MAKANAN KHAS LOMBOK

Begitu masuk kita akan dibawa ke halaman toko yang cukup untuk parkir 1 unit bus dan beberapa mobil. Bangunan sederhana, berhiaskan ukiran khas Lombok di bagian atas gedung berwarna putih dan cream. Dikelilingi oleh pagar besi pendek bercat orange putih dengan pot yang tertata rapi berbaris mengitari area ini. 

Begitu masuk, kita akan bertemu 2 pot tanaman berukuran besar yang terbuat dari bahan batu dengan tanaman hijaunya. Dua pintu kaca formasi kupu tarung sudah terbuka lebar saat kami datang.  Kebetulan saat kami datang, belum ada pengunjung dari rombongan lainnya, sehingga kami leluasa dalam memilih. 

Saat masuk, saya melihat rak etalase terbuat dari kayu berkonsep minimalis berwarna coklat tua dipadu putih tulang, siap menjadi "wadah" bagi para makanan yang menjadi penghuninya. Tengok kanan kiri, menyusuri sepanjang toko yang tidak terlalu luas ini, saya langsung menyimpulkan bahwa toko ini memang dikhususkan menjual makanan khas Lombok saja. 

Bangunan berkonsep modern, dengan plafon bertingkat tertata lampu tanam yang menambah kenyamanan toko ini. Dilengkapi AC dan nampak bersih, membuat pengunjung akan betah berada di dalamnya. Dindingnya pun terkesan modern dengan lapisan kayu HPL yang menarik mata karena desainnya yang kekinian. 

Disini, kita juga akan menemukan keranjang plastik, berwarna warni mulai dari pink, biru muda, merah dan hijau dengan tentengan kuning di sisi rak, yang memudahkan para pengunjung untuk membawa barang belanjaannya sebelum sampai kasir.  

Tester makanan, menjadi daya tarik tempat ini

Yapp, dengan tersedianya tester menjadi daya tarik bagi para wisatawan yang datang berkunjung ke toko yang ulasan mapsnya menyebutkan bahwa petugasnya ramah-ramah. Setiap pengunjung bebas mencicipi tester yang disediakan dalam wadah toples plastik kecil tertutup di beberapa titik makanan yang sekiranya menjadi primadona oleh-oleh Lombok. 

Makanan khas Lombok banyak tersedia di sini.  Ada beberapa yang terkenal dari Lombok seperti dodol rumput laut dan juga telor asin mentah yang menjadi favorit pengunjung dari rombongan tamu dari  Universitas Brawijaya yang kami bersamai. Beberapa membawa tentengan telor asin yang katanya enak dan beda rasanya ketimbang telor asin yang sudah ada. 

Selain itu ada pula, makanan khas Lombok lain yang dijual di toko ini seperti : rumput laut, keripik talas,  keripik pisang, molen tahu, keripik ayam Taliwang, aneka madu, aneka bubuk kopi, minyak VCO, minyak buaya putih, sambal Lombok, sambal plecing kangkung dsb. Oia, jika kita melakukan pembelian yang banyak, bisa mendapatkan packing rapi dan free dari kardus lho. Sehingga aman saat dibawa naik ke dalam bagasi pesawat.

Untuk system pembayaran bisa menggunakan debit ataupun scan QRIS. Jadi ga perlu bingung kan jika tidak membawa uang tunai, seperti saya yang kemana-mana jarang membawa uang cash selain ATM dan HP untuk scan QRIS huhu. Meskipun harga di toko ini sedikit selisih jika dibandingkan dengan toko lain ya. 

Jadi buat kalian yang sedang berada di Lombok Barat dan bingung mencari tempat oleh-oleh. Yuk  ikutan coba mampir ke toko yang ada di daerah Senggigi ini. Tak puas plesiran dan masih ingin mencari oleh-oleh khas Lombok lainnya? Tenang saja, masih ada pula toko oleh-oleh produk Lombok lainnya seperti SaSaku supermarket oleh-oleh dan juga Lombok Exotic sentral oleh-oleh yang semuanya akan bikin kalian kalap juga khilaf. 

Sekian tulisan oleh-oleh Lombok dari pulau 1000 masjid ini, semoga membantu dan mari kita cintai produk lokal karena Indonesia sangat indah untuk dikunjungi beserta keragaman budaya dan juga makanannya yang tak lekang di makan waktu. Jadi, mau cerita Lombok apa lagi nih? 

                                                                                 ***

Artikel ke-16 setoran minggu keempat bulan Februari 2023 WAG Blogger Indonesia Traveller Batch 2